Polresta Banyuwangi Gelar Tactical Floor Game (TFG) Jelang KTT di Bali

Polresta Banyuwangi Gelar Tactical Floor Game (TFG) Jelang Perhelatan Internasional di Bali

Banyuwangi – Menjelang perhelatan internasional KTT Indonesia Africa Forum (IAF) ke-2 2024 dan Forum Tingkat Tinggi Kemitraan Multi-pihak atau High-Level Forum on Multi-Stakeholder Partnerships, (HLF-MSP) di Bali yang akan berlangsung pada 1-5 September 2024, Polresta Banyuwangi menggelar Tactical Floor Game (TFG) di Pelabuhan ASDP Ketapang pada Kamis (29/08/2024). Latihan ini merupakan bagian dari persiapan Operasi Puri Agung II 2024.

TFG dipimpin oleh Kapolresta Banyuwangi Kombes Nanang Haryono, S.H., S.I.K., M.Si., yang diwakili oleh Wakapolresta Banyuwangi AKBP Dewa Putu Eka, S.I.K., M.H. Latihan ini bertujuan untuk mengidentifikasi secara jelas plotting anggota yang terlibat langsung dalam operasi pengamanan.

“Dengan TFG, tidak ada alasan bagi anggota untuk lalai dalam melaksanakan tugas pokok dan tanggung jawab mereka selama Operasi Puri Agung II 2024,” ujar AKBP Dewa kepada seluruh anggota yang hadir.

Latihan ini juga diikuti secara virtual oleh jajaran Polres dari Bondowoso, Jember, dan Situbondo melalui Zoom meeting. Kasatgas Pamwil Jatim Ops Puri Agung II 2024 Kombes Pol. Budi Karyono, S.H., menekankan pentingnya tanggung jawab dalam pelaksanaan tugas. “Kami harap semua unsur yang terlibat melaksanakan tugas dengan penuh tanggung jawab dan disertai doa agar Operasi Puri Agung II 2024 dapat berjalan dengan aman dan lancar,” tegas Budi.

Kabag Ops Polresta Banyuwangi Kompol Idham menjelaskan bahwa operasi imbangan di Banyuwangi sangat krusial mengingat lokasi Banyuwangi yang beririsan langsung dengan Provinsi Bali, sebagai lokasi utama penyelenggaraan HLF-MSP dan IAF ke-2 2024. “Wilayah Banyuwangi, yang merupakan pintu masuk menuju Bali, memerlukan pengamanan ekstra untuk mengantisipasi kemungkinan-kemungkinan yang dapat mengganggu jalannya acara internasional ini,” kata Idham.

Kompol Idham juga mengingatkan bahwa sebagai perhelatan internasional, semua anggota yang terlibat harus melaksanakan tugas dengan penuh tanggung jawab dan segera melaporkan hasilnya kepada pusat. “Kami berharap semua anggota dapat melaksanakan tugas mereka dengan baik dan melaporkan hasilnya secara berjenjang,” tutupnya.

Latihan TFG ini diharapkan dapat memantapkan kesiapan Polresta Banyuwangi dalam menghadapi tantangan selama pelaksanaan Operasi Puri Agung II 2024 dan memastikan pengamanan yang optimal selama acara internasional berlangsung di Bali.