Cara Unik Polresta Banyuwangi Sosialisasikan Pilkada Damai dengan Membagikan Sayur Gratis pada Warga
Banyuwangi – Polresta Banyuwangi meluncurkan program sosial unik dengan membagikan sayuran gratis kepada emak-emak di Kelurahan Kebalenan pada hari Jumat 27 September 2024. Kegiatan ini tidak hanya memberikan bantuan kepada warga, tetapi juga menjadi ajang sosialisasi Pilkada Damai dan juga tahapannya.
Mobil sayur ini menarik perhatian warga, yang tampak antusias dan saling berebut mendapatkan sayuran. Sejumlah perwira dari Polresta Banyuwangi, termasuk AKP Karnoto, Ipda Ririn Nurfiah, dan Bripka Andranto, hadir untuk memberikan penyuluhan tentang pentingnya menjaga keamanan dan partisipasi aktif masyarakat selama masa Pemilukada.
Kapolresta Banyuwangi, Kombes Pol Nanang Haryono, menyatakan bahwa inisiatif ini bertujuan untuk menciptakan situasi kondusif dan menjangkau warga secara langsung. “Ini adalah cara unik yang tepat sasaran. Sosialisasi terkait Pemilukada yang kondusif dapat tercapai melalui kegiatan ini,” ujarnya.
Sementara itu, Kasatbinmas Polresta Banyuwangi, Kompol Toni Irawan, menambahkan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari program ‘Polri Presisi’, yang berkomitmen untuk hadir di tengah masyarakat. “Kami berharap kegiatan ini dapat membantu meringankan beban warga sekaligus menjaga keamanan dan ketertiban di Banyuwangi,” katanya.
Suasana kegiatan berlangsung aman dan tertib, mendapat sambutan positif dari warga setempat. Wati, salah seorang penerima sayur, mengungkapkan rasa syukurnya atas program tersebut. “Kami sangat terbantu dengan kepedulian Polresta Banyuwangi. Harapan kami, kegiatan seperti ini dapat terus berlanjut,” tuturnya.
Kegiatan mobil sayur ini diharapkan tidak hanya memberi manfaat langsung kepada masyarakat, tetapi juga membangun hubungan yang lebih baik antara polisi dan warga.

