DPU CKPP Gencar rehabilitasi jalan guna memperlancar arus perekonomian masyarakat
Banyuwangi, suarapecari.com_ Dalam mewujudkan pemulihan ekonomi dan pelayanan masyarakat serta untuk menjaga keselamatan pengendara bermotor, Dinas Pekerjaan Umum (PU) Cipta Karya Perumahan dan Permukiman (CKPP) Banyuwangi, di tahun 2022 akan melaksanakan program pembangunan infrastruktur jalan dan drainase di seluruh Kabupaten Banyuwangi.
Hal ini mengacu pada amanat Bupati Banyuwangi yang mencanangkan pembangunan infrastruktur di 1000 titik di wilayah Kabupaten Banyuwangi demi untuk menggerakkan dan memulihkan kembali perekonomian masyarakat.
Kami sudah menjadwalkan agenda kegiatan pekerjaan pembangunan ini. Pembangun jalan dan drainase sudah di targetkan akan di bangun di semua sektor yang ada di wilayah kerja Unit Pelaksana Teknis Daerah (UPTD), yang sampai saat ini pembangunan jalan maupun drainase mulai di kerjakan. Pembangunan yang sudah di laksanakan adalah perbaikan jembatan, rehabilitasi drainase dan pengaspalan jalan berlubang.Hal tersebut di sampaikan oleh Kabid Bina Marga, DPU CKPP Banyuwangi, Ebta Andharisandi saat di temui di kantornya (7/7/2022).
Ebta Andharisandi. Kabid Bina Marga DPU CKPP Banyuwangi
Ebta menegaskan bahwa perbaikan jalan Kabupaten yang ada di wilayah kota maupun Desa terus kami genjot perbaikannya sampai tuntas agar jalan benar benar baik layak untuk di lewati. Dalam hal ini semua unit teknis dan satuan tugas (Satgas) jalan berlubang kami gerakan untuk merehabilitasi jalan yang rusak demi untuk kenyamanan masyarakat pengendara dan juga sebagai akses untuk mengoptimalkan perekonomian tegasnya. (Ganda)
“
