Menkominfo Gandeng Komisi 1 DPR RI, Sosialisasikan Migrasi ke TV Digital

Jember, suarapecari.com – Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kominfo) bersama Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) telah menyelenggarakan Diskusi Publik Virtual dengan tema yang diangkat. 
“Sosialisasi Analog Switch Off (ASO) dan Seremoni Penyerahan Bantuan Set Top Box (STB) Kementrian Kominfo RI bersama Komisi I DPR RI”. 28/04/2022
Kegiatan tersebut turut mengundang narasumber yang mumpuni pada bidangnya, yaitu Drs. H.M. Syaiful Bahri Anshori, M.P selaku Anggota Komisi 1 DPR RI, Dr. Rosarita Niken Widiastuti, M.Si selaku Staf Khusus Menkominfo RI, dan Muhamad Alfi Salimi, S.KOM selaku Pranata Komputer Ahli Muda. Kegiatan tersebut diselenggarakan pada Rabu, 27/04 bertempat di Hotel Royal Jember dan juga disiarkan langsung melalui platform zoom meeting dan YouTube Channel Kemkominfo TV.
Kegiatan tersebut merupakan bentuk dukungan Kementrian Kominfo terhadap kepentingan publik agar memperoleh penyiaran yang lebih berkualitas, mendorong ekonomi digital, hingga bentuk dukungan terhadap industri di era digitalisasi. 
Kegiatan ini telah diikuti oleh berbagai komponen masyarakat Kabupaten Jember. Dalam sambutan, Syaiful Bahri melalui juru bicaranya yaitu, Lailatul telah menyampaikan bahwa ASO merupakan bentuk komitmen pemerintah untuk meningkatkan pelayanan penyiaran. 
Hal ini dicapai dengan melakukan kegiatan webinar dan penyerahan Set Top Box TV Digital. TV digital juga akan menghasilkan tampilan gambar dan suara yang lebih jernih. Kegiatan dilanjutkan dengan pemaparan, Niken juga menyampaikan migrasi TV Analog ke dalam pelayanan digital dilakukan dalam tiga tahap yang diakhiri pada bulan November 2022.
Niken juga menjelaskan bahwa TV Digital dapat dinikmati dengan bantuan alat Set Top Box (STB), yaitu, alat untuk mengkonversi sinyal digital menjadi gambar. STB tidak memerlukan antena parabola, cukup hanya menggunakan antena televisi biasa seperti UHF. Pemaparan selanjutnya adalah presentasi Alfi, dimana beliau menjelaskan keunggulan TV Digital dibandingkan dengan TV Analog, diantaranya adalah TV Digital memiliki sinyal yang lebih stabil, suara yang lebih jernih, dan terdapat fasilitas tambahan seperti penggunaannya mengetahui acara apa yang telah dan yang akan ditayangkan. TV Digital.
Setelah pemaparan materi selesai, moderator membuka sesi tanya jawab yang diikuti oleh peserta seminar online yang berjumlah 80 peserta dan dihadiri oleh peserta offline yang berjumlah 20 peserta. Pada sesi closing statement, 
Alifatul mewakili Syaiful Bahri menghimbau agar Masyarakat Jember agar memanfaatkan momentum migrasi TV Digital untuk meningkatkan kualitas penyiaran yang lebih berkualitas. 
Niken, turut menyampaikan kembali bahwa terdapat banyak keuntungan dalam TV Digital dan mengajak masyarakat untuk beralih ke TV Digital. 
Tidak lupa Niken juga menyampaikan terima kasih kepada Syaiful Bahri atas terselenggaranya kegiatan ASO di Kabupaten Jember. 
Alfi juga turut menyampaikan perubahan teknologi perlu kita ikuti dan manfaatkan demi perkembangan masyarakat secara keseluruhan, khususnya pada migrasi TV Analog ke TV Digital. Kegiatan Seminar dilanjutkan dengan seremoni pemberian Set Top Box (STB) kepada peserta Diskusi Publik Virtual yang tergolong membutuhkan.tutupnya.(Dian)