TNI – Polri Gucialit, Mendampingi Tim Polkes Lumajang dalam Penyuntikan vaksin PMK Di Desa Sombo.

Lumajang, Suarapecari.com_
Pelaksanaan vaksinasinator terhadap hewan ternak petani diselenggarakan oleh Desa Sombo, dihadiri  kepala Unit Pelayanan Terpadu (UPT) Pusat Kesehatan Hewan (PUSKEWAN) Budi Mulyono dari Senduro, beserta Dinas Ketahanan Pangan, Kabupaten Lumajang, 03/08/2022.
Pendampingan juga dihadiri Polkes 05.09.02. Lumajang, Kapolkes AD Kapten CKM ABDUL GUFRON. Berserta tim medis polkes.
“Koptu Denny berkata, kegiatan penyuntikan itu merupakan rangkaian dari kegiatan serupa yang dilaksanakan pada waktu sebelumnya. Sebagai bentuk nyata upaya ditengah merebaknya wabah virus Penyakit Mulut dan Kuku (PMK) yang dirasa sangat meresahkan warga.
Sebanyak 191 sapi yang hari ini bisa di suntik vaksin. Dalam hal ini kami TNI dari Koramil 0821/04 Gucialit mendampingi, selain itu juga memberikan sosialisasi pada warga, tujuannya supaya warga lebih memahami dan tidak panik,” ucapnya.
“”Kapolkes TNI AD Lumajang Kapten CKM Abdul Gufron “” mengatakan hampir secara keseluruhan secara bertahap hewan ternak milik warga juga diperlakukan sama. Dirawat secara berkala sehingga apa yang sudah diprogramkan pemerintah bisa berhasil.
“”Garis besarnya disini pemerintah hadir memberikan perlindungan dari indikasi perluasan dampak. Kegiatan ini sebenarnya sudah dipetakan sehingga sasaran pelaksanaan tepat. Dan suntik vaksin ini gratis imbuhnya.
“”Diwaktu yang sama Anggota Polsek Gucialit Aipda Uuk memberikan arahan kepada masyarakat ia meminta pada warga agar terus berkoordinasi dengan pihak perangkat desa bilamana ada suatu keadaan yang perlu ditindaklanjuti.bisa langsung melaporkan.
Jangan panik lakukan langkah – langkah sebagaimana yang sudah disosialisasikan sebelumnya. Bersama kami bisa bangkit dan perekonomian akan pulih dan terus membaik tukasnya.
“”Budi Mulyono””selaku Kepala Upt Puskewan mengatakan  untuk pengendalian PMK Salah satu jalan wajib vaksin. karena kemarin desinfeksi maupun biosecurity penyehatan itupun masih jebol alhamdulilah vaksin yang pertama di desa sombo tidak ada masalah. Sekarang vaksin kedua. Enam bulan lagi vaksin ketiga booster. Total vaksin dosis pertama 241 ekor. Vaksin kedua 191 ekor. Himbauan untuk semua peternak jangan ragu. Karena vaksin ini aman. ( Arifin )