Masyarakat Dan Pemdes Menampu Antusias Meriahkan Kirab Budaya Untuk Semarak HUT RI ke 77

Jember, suarapecari.com_ Pemerintah Desa Menampu, kecamatan Gumukmas, Jember beserta masyarakat desa Menampu sangat antusias melaksanakan kegiatan Karnaval. Kegiatan tersebut dangan tema Kreasi Seni dan Budaya. pada minggu, 28/08/2022.
Kepala Desa Menampu H. Aan Rofi’i mengatakan, Kegiatan ini dalam rangka HUT RI yang ke 77, dimana sebelumnya juga ada perlombaan Tujuh Belasan dan juga lomba keagamaan seperti Tartil Qur’an, Adzan. 
Dalam pelaksanaan ini, ia menghimbau agar tidak ada penonton yang menggunakan kendaraan, Jadi antusias warga tidak terganggu lalulintas kendaraan yang masuk disela-sela perlintasan karnaval, tanpa dengan kendaraan, sedangkan lalulintas kendaraan roda 4 praktis di alihkan lewat jalur Karangrejo, ucapnya. 
Dengan tema kreasi seni dan budaya. insyaAllah nanti di akhir kegiatan atau puncak acaranya beliau akan mengundang seni Hadrah se-Desa Menampu untuk di tampilkan sekaligus pembagian hadiah untuk pemenang perlombaan. 
Untuk kedepan, ini adalah pertama kali sejak masa pandemi dan memang antusias warga ini tidak bisa dihindari, memang masyarakat bereuforia secara berlebihan karena memang 3 tahun ini vakum tidak ada kegiatan. 
Harapan kedepan, bisa lebih memperbaiki kegiatan ini secara berkualitas artinya pengunjung dan peserta merasa nyaman untuk mengikuti kegiatan ini. Harapnya.(Dian)