Pemkab Banyuwangi dan Bulog Gelar Operasi Pasar Murah Jelang Akhir Tahun

Pemkab Banyuwangi dan Bulog Gelar Operasi Pasar Murah Jelang Akhir Tahun

Suara Pecari – Pemerintah Kabupaten Banyuwangi bekerja sama dengan Badan Urusan Logistik (Bulog) menggelar operasi pasar murah menjelang akhir tahun 2023. Operasi pasar murah ini diadakan sebagai langkah strategis untuk menekan lonjakan harga kebutuhan pokok dan memenuhi lonjakan konsumsi masyarakat menjelang Natal dan tahun baru.

Kepala Dinas Koperasi, Usaha Mikro, dan Perdagangan Banyuwangi, Nanin Oktaviantie, menjelaskan bahwa operasi pasar dilakukan secara masif di 25 kecamatan dengan dukungan dari Bulog. Kegiatan ini dijalankan hingga tanggal 29 Desember 2023, dengan tujuan merespons peningkatan lebih dari 50 persen konsumsi masyarakat pada periode hari besar keagamaan dan libur panjang.

“Pasar murah ini diinisiasi oleh Pemprov Jatim dan berbeda dengan operasi pasar sebelumnya. Kami menjual komoditas seperti beras medium dan premium, gula, minyak goreng, tepung terigu, telur, hingga ikan kaleng dengan harga yang lebih terjangkau dibandingkan harga pasaran,” ujar Nanin di sela-sela pasar murah di Terminal Pariwisata Terpadu, Kelurahan Sobo.

Adapun harga komoditas yang ditawarkan dalam pasar murah ini antara lain, beras medium seharga Rp 51 ribu per kemasan 5 kilogram, beras premium Rp 63 ribu dan Rp 66 ribu per kilogram, minyak goreng Rp 14 ribu per liter, dan gula pasir Rp 14 ribu per kilogram.

Operasi pasar murah tersebut diprediksi berlangsung hingga Kamis, 7 Desember 2023, di Terminal Pariwisata Terpadu. Namun, operasi pasar secara umum akan terus berlanjut hingga menjelang pergantian tahun.

Nanin menambahkan, “Kami gerojok barang-barang untuk memenuhi kebutuhan masyarakat agar mereka tidak panik. Kami tambahi stok untuk operasi pasar.” Sementara Pimpinan Cabang Bulog Banyuwangi, Harisun, menegaskan bahwa pihaknya tidak membatasi jumlah beras yang disediakan di setiap operasi pasar, dengan rata-rata penjualan sekitar 2,5 ton per hari di setiap titik operasi pasar.