MMCC Siap Dukung Polri Jaga Kamtibmas Melalui Media

Koordinator MMCC, Amirsyam, S.Pdi,

Medan – Medan Media Cyber Club (MMCC) menyatakan kesiapan untuk mendukung Polri dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas), khususnya melalui peran media. Pasalnya, media memiliki pengaruh besar dalam menciptakan situasi yang kondusif di tengah masyarakat.

Koordinator MMCC, Amirsyam, S.Pdi, menegaskan bahwa pihaknya akan berkontribusi dalam memelihara Kamtibmas dengan memanfaatkan platform media yang dimiliki.

“Kami siap mendukung Polri dalam menjaga dan memelihara Kamtibmas melalui media yang kami punya,” ujar Amirsyam dalam keterangannya baru-baru ini.

Menurutnya, tanggung jawab menjaga Kamtibmas bukan hanya berada di pundak Polri, tetapi juga menjadi kewajiban bersama, termasuk masyarakat dan media. Ia menyoroti peran media dalam menangkal berita provokatif dan hoaks yang berpotensi memicu kegaduhan di masyarakat.

“Banyak informasi yang menyesatkan berkembang pesat di dunia maya, termasuk berita provokatif dan hoaks yang dapat memecah belah. Oleh karena itu, kami berkomitmen untuk menggunakan media kami dalam menyampaikan pesan-pesan Kamtibmas serta meluruskan berita yang tidak benar,” jelasnya.

Amirsyam juga mengajak masyarakat untuk lebih bijak dalam menyaring informasi agar tidak mudah terprovokasi oleh berita yang tidak valid. Ia berharap sinergi antara masyarakat dan Polri dapat terus ditingkatkan, salah satunya dengan melakukan patroli siber guna mengidentifikasi dan menangkal berita yang berpotensi mengganggu stabilitas Kamtibmas.