Korsda Rogojampi Gelar Edukasi Sekardadu Terpadu di Destinasi Wisata Concrong Banyuwangi
BANYUWANGI – Koordinator Sumber Daya Air (Korsda) Rogojampi terus menggencarkan kegiatan monitoring dan evaluasi (monev) terhadap pelaksanaan program Sekardadu Terpadu di wilayah Kecamatan Rogojampi. Kegiatan terbaru digelar di kawasan wisata edukatif Concrong, Rabu, 8 Oktober 2025.
Sebanyak 254 siswa dari empat lembaga pendidikan turut ambil bagian dalam kegiatan edukasi ini, yaitu:
- MI Islamiyah Rogojampi (80 siswa)
- MTs Rogojampi (60 siswa)
- SMP Muhammadiyah 11 (80 siswa)
- SMK Muhammadiyah 6 (34 siswa)
Kawasan wisata edukatif Concrong dipilih karena memiliki elemen lengkap sistem sumber daya air, seperti dam, saluran primer, sekunder, dan pelimpah samping, yang ideal untuk pembelajaran lapangan. Penempatan peserta disesuaikan dengan jenjang pendidikan masing-masing, guna menjamin keselamatan selama kegiatan berlangsung.
Koordinator Sumber Daya Air Rogojampi, Jasmani, menyatakan bahwa hingga Oktober 2025, sudah dilakukan monitoring di sembilan sekolah dari total target 15 kegiatan dalam tahun ini.
“Alhamdulillah, semua berjalan lancar. Sekolah sangat antusias. Kami apresiasi semangat siswa dan guru dalam menjaga kelestarian sumber daya air,” ungkap Jasmani.
Program Sekardadu: Mendidik Generasi Peduli Air
Sekardadu Terpadu adalah program edukasi berkelanjutan untuk menanamkan nilai-nilai kepedulian terhadap lingkungan dan pengelolaan sumber daya air. Melalui pendekatan langsung di lapangan, siswa diajak mengenali sistem irigasi dan memahami pentingnya menjaga air bersih.
“Harapan kami, melalui kegiatan Sekardadu ini akan terus lahir generasi yang mengerti, menghargai, dan peduli terhadap kelestarian sumber daya air di Banyuwangi,” tutup Jasmani.
Kegiatan ini juga memperkuat kolaborasi antara sektor pendidikan dan pengelola sumber daya air, sejalan dengan semangat edukasi lingkungan hidup sejak dini.


Tinggalkan Balasan
Anda harus masuk untuk berkomentar.