Kapolda Jatim Bersama Gubernur dan Pangdam Brawijaya Tinjau Arus Mudik di Pelabuhan Ketapang

Kapolda Jawa Timur Bersama Gubernur dan Pangdam Brawijaya Tinjau Arus Mudik di Pelabuhan Ketapang

Banyuwangi – Kapolda Jawa Timur, Irjen Pol Drs. Nanang Avianto, M.Si, bersama Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa dan Pangdam V/Brawijaya, Mayjen TNI Rudy Saladin, meninjau langsung arus mudik di Pelabuhan Ketapang, Banyuwangi, pada Jumat 28/3/2025. Kunjungan ini dilakukan untuk memastikan kelancaran dan keamanan arus mudik menjelang perayaan Idul Fitri 1446.H.

Rombongan berangkat dari Surabaya menggunakan helikopter dan mendarat di helipad Hotel Banyuwangi Beach pada pukul 10.45 WIB. Setelah itu, mereka langsung menuju Pelabuhan ASDP Ketapang untuk memantau situasi arus penyeberangan menuju Bali dan sebaliknya.

Setibanya di lokasi, Kapolda Jawa Timur menegaskan bahwa pengamanan arus mudik dan arus balik Idulfitri akan terus dipantau secara ketat. Ia memastikan bahwa seluruh personel siap membantu masyarakat selama periode mudik Lebaran.

“Kami memastikan pengamanan arus mudik dan balik Lebaran berjalan dengan lancar. Seluruh personel telah ditempatkan di titik-titik strategis guna membantu masyarakat yang melakukan perjalanan,” ujar Irjen Pol Nanang Avianto.

Ia juga mengimbau pemudik untuk memanfaatkan fasilitas yang telah disediakan, seperti layanan kesehatan, bengkel servis, serta pos-pos istirahat yang tersedia di sekitar pelabuhan dan jalur mudik.

Selain itu, sosialisasi terkait peringatan Hari Raya Nyepi telah dilakukan agar tidak terjadi penumpukan kendaraan di pelabuhan. Upaya percepatan proses penyeberangan di lintasan Ketapang-Gilimanuk pun terbukti efektif dalam mengurai kepadatan arus mudik.

Sementara itu, Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa menyampaikan apresiasi kepada seluruh pihak yang telah berperan dalam menjaga kelancaran mudik tahun ini.

“Kami berterima kasih kepada seluruh petugas yang bekerja siang dan malam demi memastikan arus mudik berjalan aman dan nyaman bagi masyarakat,” kata Khofifah.

Dengan berbagai langkah antisipasi dan pengamanan yang telah dilakukan, diharapkan arus mudik Idulfitri tahun ini dapat berjalan lancar, aman, dan kondusif bagi seluruh masyarakat.